Rabu, 21 November 2012

Tugas Java Pertama



Karena saya benar-benar bingung mau nulis apaan, maka saya putuskan bahwa saya akan membagikan kepada para pembaca sekalian, tugas java yang pernah di berikan kepada saya. Tugas pertama yang diberikan kepada saya sebenarnya cukup mudah yaitu hanya mencari nilai rata-rata dari beberapa inputan, dengan contoh inputannya sebagai berikut :

Nilai tugas       : .... (enter)
Nilai UTS        : .... (enter)
Nilai UAS       : .... (enter)
Nilai Rata-rata : ....

Dengan perhitungan nilai rata-rata 20% dari tugas, 30% dari UTS dan 50% dari UAS. Untuk mendapatkan output seperti itu mak yang harus anda ketikkan adalah sebagai berikut :
  
import java.io.*;
public class tugas1
{
public static void main(String[] args)throws Exception
{
DataInputStream karakter=new DataInputStream(System.in);
System.out.print("Nilai Tugas: ");
String tugas=karakter.readLine();
int xtugas=Integer.valueOf(tugas).intValue();
System.out.print("Nilai UTS : ");
String uts=karakter.readLine();
int xuts=Integer.valueOf(uts).intValue();
System.out.print("Nilai UAS : ");
String uas=karakter.readLine();
int xuas=Integer.valueOf(uas).intValue();
double rata2=(0.2*xtugas)+(0.3*xuts)+(0.5*xuas);
System.out.println("Nilai Rata-ratanya adalah: "+rata2);

}
}

Jika selesai, coba compile kodingan tersebut dan jalankan. Jika benar maka hasilnya akan sesuai dengan output yang diinginkan. Dan inilah output yang dimaksud :

Demikianlah tulisan saya yang singkat ini, semoga dapat membantu khusunya bagi yang mendapatkan tugas seperti saya. Dan juga saya ucapkan terima kasih kepada para pembaca sekalian yang mau meluangkan waktunya membaca tulisan saya yang singkat dan sederhana ini. Sekian, wassalam.

Tidak ada komentar: